PBAK Mahasiswa Baru Prodi PBA Berlangsung Secara Elegan
- Kategori : Kampus
- Dibaca : 605 Kali
Erlina, M.Pd (Admin Website Prodi PBA) -18 September 2021
pba.stain-madina.ac.id, Panyabungan – Kamis, 16 September 2021 pada hari kedua dari kegiatan PBAK mahasiswa baru STAIN Madina, Prodi Pendidikan Bahasa Arab (PBA) menggelar kegiatan khusus untuk mahasiswa PBA secara elegan. Kegiatan ini dilakukan sesuai arahan ketua panitia PBAK mahasiswa baru pada hari sebelumnya. Kegiatan yang digelar di salah satu ruangan lantai satu gedung baru STAIN madina ini dibersamai oleh para dosen prodi PBA.
Pada sambutannya sebagai Plt.Ka.Prodi PBA, Syaipuddin Ritonga, M.Pd, menyampaikan bahwa ada beberapa agenda sosialisasi prodi PBA yang akan disampaikan oleh para dosen dalam kegiatan ini terutama terkait dengan perkuliahan. Diantara agenda tersebut adalah ta’aruf antara mahasiswa dan dosen PBA, pengenalan prodi PBA secara umum, penjelasan tentang kurikulum dan kegiatan baik intra maupun ekstrakurikuler, serta penyampaian training motivasi untuk mahasiswa PBA yang tidak kalah pentingnya.
Kemudian beliau juga menyampaikan bahwa kegiatan PBAK ini tidak hanya sekedar untuk mengenali budaya akademik saja, tetapi memiliki makna lebih yaitu bagaimana mahasiswa mampu beradaptasi dan menjadikan budaya kampus itu adalah kebiasan hidup sehari-hari sebagai icon intelektual mukmin.
Hari ini merupakan hari pertama bagi mahasiswa baru prodi PBA berada lebih dekat dengan prodi pilihan mereka setelah mengikuti proses pendaftaran dan tes yang begitu ketat. Jumlah mereka yang walaupun hanya 22 orang, yang berasal dari berbagai daerah, seyogyanya tidak mengurangi semangat mereka untuk tetap bersama sampai wisuda, begitu dorongan tekad yang kuat yang disampaikan salah satu dosen PBA dalam penyampaian training motivasi.
Para dosen PBA dalam hal ini dihadiri oleh bapak Syaipuddin Ritonga, M.Pd (plt.ka.prodi sekaligus dosen tetap prodi PBA) dan kedua rekan beliau Fadlan Masykura Setiadi, M.Pd.I dan Ria Rafita Supriani, M.Pd sangat antusias menyampaikan pengenalan Prodi PBA dan training motivasi.
Terakhir, plt.ka.prodi berharap melalui kegiatan ini semoga merupakan awal yang baik bagi mahasiswa baru prodi PBA Tahun Akademik 2021/2022 untuk mencapai tujuan menjadi seorang pendidik yang profesional, menguasai kompetensi pedagogik, kepribadian dan sosial. Jika ada niat untuk masuk ke prodi PBA hanya sekedar untuk ikut-ikutan, mari kita luruskan niat itu dari sekarang, tutur beliau.
Ayo Semangat! PBA mumtaaz (Admin Website Prodi)